TULANGBAWANG – Gebrakan Gubernur Lampung, Rahmat Mirzani Djausal menyikapi fluktuasi harga komoditas singkong, dijawab oleh PT Sugar Group Companies (SGC).
Yakni, dengan menawarkan program kemitraan budiaya tanaman tebu. Menurut mereka, alihtani ini akan menjadi salah satu solusi efektif dalam meningkatkan perekonomian petani singkong, khusunya di Kabupaten Tulangbawang Barat (Tubaba).
“Program kemitraan tebu ini menawarkan solusi berkelanjutan yang dapat meningkatkan pendapatan petani sekaligus memperkuat sektor pertanian di Provinsi Lampung,” kata Perwakilan PT SGC Sulis Prapto saat sosialisasi Program Kemiteraan Budidaya Tanaman Tebu, Selasa 25 November 2025.
Kegiatan yang berlangsung di Balai Tiyuh Margaasri, Kecamatan Tulangbawang Tengah, Kabupaten Tubaba, sebagai rangkaian sosialisasi ke 15 Program Kemitraan Budidaya Tebu di tiga kabupaten. (*)






